Piatek Ingin Terus Sumbang Gol untuk Milan


Striker AC MilanKrzysztof Piatek, bertekad untuk menjaga performa apik dan terus mempersembahkan gol untuk timnya.
Piatek berlabuh di Milan pada bursa transfer Januari lalu. Dari empat penampilan, dia mampu mencetak empat gol bersama klub beralias I Rossoneri tersebut.
Satu gol Piatek ukir saat menghadapi Cagliari pada Serie A pekan ke-23 di San Siro, Minggu (10/2/2018). Klub besutan Gennaro Gattuso mengakhiri laga dengan tiga poin berkat kemenangan 3-0 atas tamunya.
Ketajaman Piatek menjadi momok bagi gawang lawan. Padahal bomber tim nasional Polandia tersebut baru menjalani karier di Serie A pada musim ini.
Genoa memboyong Kryzysztof Piatek dari Cracovia Krakow pada Juli 2018. Sebelum hengkang ke AC Milan, dia mengemas 19 gol dari 21 penampilan di berbagai kompetisi.
“Liga Polandia tidak sesulit Serie A, tetapi Genoa berada di liga yang sama dengan Milan. Saya selalu mencetak gol di sana sehingga hanya perlu menjaga fokus dan mentalitas,” kata Piatek.

“Saya sangat nyaman di sini (Milan) dan ingin mencetak gol dalam setiap pertandingan,” ujar pemain bernomor punggung 19 tersebut.
AC Milan mengamankan posisi di zona Liga Champions setelah menang 3-0 atas Cagliari. Namun, I Rossoneri belum aman lantaran hanya unggul satu angka atas tiga rival terdekat, yaitu AS Roma, Atalanta dan Lazio.

Sumber Berita : football5star.com
UNTUK HUBUNGI CS LIGABINTANG BISA MELALUI

WA : +85587850148
LINE : csligabintang
PIN BBM : D8D717B1
SILAHKAN BOSKU^^

Posting Komentar

0 Komentar